Senin, 30 Maret 2015

Kelas Balet Anak dan Pembentukan Karakter si Kecil

Balet Anak
Balet Anak

Kelas balet anak tidak hanya sekedar mengajarkan gerakan-gerakan balet pada si kecil. Lebih dari itu, kelas balet anak akan membentuk karakter si kecil menjadi lebih positif. Misalnya, gerakan balet yang lentur dan gemulai dapat membentuk karakter anak lebih sabar dalam mengendalikan emosi serta keinginannya. Berikut adalah pembentukan karakter yang tercipta jika buah hati Anda rutin mengikuti kelas balet anak.
  • Kelas balet anak memberikan kecerdasan sosial bagi buah hati karena secara tidak langsung, kelas balet anak mengajarkan mereka untuk pandai bersosialisasi, berkelompok, dan bekerjasama.
  • Banyak menghapal gerakan tari di kelas balet anak pun akan meningkatkan daya nalar dan daya ingat anak. Kelas balet anak membuat si kecil belajar berpikir kreatif dan dapat memecahkan masalah dengan cara membayangkan berbagai alternatif solusi yang ada.
  • Belajar balet membuat anak lebih fokus konsentrasi dalam suasana apapun, ini merupakan bekal untuk masa depannya .
  • Banyak bertemu orang ketika pementasan akan meningkatkan rasa percaya diri anak.
  • Sering melakukan pertunjukan, mengajarkan anak mengatasi rasa takut, sehingga dapat membangun karakter anak yang kuat, tahan banting, dan berani mengambil resiko dalam hidupnya kelak.
  • Semakin sering melakukan pentas akan membuka banyak kesempatan berharga, dapat memperkaya hidup mereka di masa depan.
  • Menurut guru besar balet Farida Oetoyo, dalam tema pementasan kelas balet anak  selalu diajarkan serta disisipkan sikap kebaikan hati, rasa pemaaf dan sikap positif lainnya. Hal ini akan membentuk kecerdasan emosional pada anak.

Sumber : Rockstar Gym

Tidak ada komentar:

Posting Komentar